Text
Rantai Tak Putus
Ke mana pun kita melayangkan pandang, UMKM selalu hadir. Dari petani cabai hingga pemilik bengkel, UMKM menyediakan lapangan kerja terbanyak sekaligus alat terbaik untuk pengentasan kemiskinan dan pemerataan ekonomi. Namun, kuantitas tak selalu bertumbuh selaras dengan kualitas. Lantas, adakah formula ideal untuk menaikkan kelas UMKM di Indonesia?
Lewat kisah hidup dan jatuh bangun beberapa pelaku UMKM binaan Yayasan Darma Bakti Astra (YDBA) di bidang manufaktur, perbengkelan, dan hortikultura, buku ini tanpa menggurui membahas bagaimana membangun dan mengembangkan bisnis kecil menengah. Nilai-nilai yang diungkap di Rantai Tak Putus niscaya menginspirasi para pelaku UMKM dari bidang usaha apa pun untuk mau membuka diri dan menyongsong kemajuan lewat perubahan-perubahan strategis. Tak kalah penting, Rantai Tak Putus juga menceritakan sisi dari para pembina UMKM.
Tantangan yang dihadapi para pembina, juga berbagai kiat dan taktik yang mereka lakukan untuk bisa mendekati dan mendorong para pelaku UMKM, amat menarik buat disimak. Pada akhirnya, kemajuan itu bisa dicapai oleh tarian dua arah. Antara pembina dan UMKM binaan. Antara industri besar dan industri mikro-kecil-menengah.
Dikisahkan lewat narasi nan hidup oleh salah satu penulis terbaik Indonesia, Rantai Tak Putus tidak sekadar inspiratif, tetapi juga menyimpan mutiara berharga.
5555132714 | 658.022 LES r | Pusat (Sirkulasi) | Available |
No other version available